Ex-Member BEAST Diduga Mendapat Perlakuan Khusus di Universitas



Pada 12 Agustus 2018, program berita SBS "8 O'Clock News" melaporkan bahwa Yong Junhyung, Jang Hyunseung, Yoon Doojoon dan Lee Gikwang menerima beasiswa penuh selama empat tahun mereka berkuliah di Universitas Dongshin.

Mereka berempat mulai berkuliah pada waktu bersamaan, meskipun berbeda jurusan (Yong Junhyung dan Jang Hyunseung di jurusan musik, sementara Yoon Doojoon dan Lee Gikwang di jurusan penyiaran). 

Selama program berita tersebut, SBS memperoleh dan mengungkapkan register mahasiswa pada tahun 2011 yang memperlihatkan tanda "X" disamping nama keempat ex-member BEAST. Berdasarkan keterangan seseorang yang bekerja di Universitas Dongshin, tanda "X" mengindikasikan mahasiswa yang tidak menghadiri perkuliahan.

Karena pada tahun 2011 mereka masih menjadi member BEAST, Cube Entertainment sebagai agensi yang menaunginya dulu memberikan pernyataan bahwa manajer yang dulu dipekerjakan untuk BEAST telah mengundurkan diri dan mereka tidak mengetahui detail dari kegiatan kuliah member BEAST saat itu.

Di hari yang sama, Around Us Entertainment merilis pernyataan resminya sebagai berikut :

"Halo, ini Around Us Entertainment. Pertama kami ingin meminta maaf pada para penggemar yang pasti terkejut dengan kontroversi mengenai ex-member BEAST Yoon Doojoon, Yong Junhyung dan Lee Gikwang tentang perkuliahannya di Universitas Dongshin.

"Seperti yang diberitakan, memang benar bahwa ex-member BEAST yang sekarang adalah member Highlight berkuliah bersama di Universitas Dongshin pada 2010 hingga lulus. Namun, tidak ada yang ilegal atau bohong tentang proses perkuliahan mereka dan tidak benar adanya bahwa mereka sama sekali tidak menghadiri perkuliahan.

"Karena mereka saat itu sibuk dengan penampilan, promosi album, dan konser yang, agensi mereka pada saat itu (Cube Entertainment) telah mengatur jadwal mereka. Para member mengikuti semua jadwal yang diberikan pada mereka. Bahkan pada saat proses pendaftaran kuliah, Universitas Dongshin yang lebih dulu menghubungi mereka. Semua kontak dengan Universitas Dongshin diatur oleh agensi mereka terdahulu. Melalui proses rekruitmen spesial, Yong Junhyung masuk ke jurusan musik, sementara Yoon Doojoon dan Lee Gikwang masuk ke jurusannya juga dengan proses rekruitmen spesial. Universitas tersebut juga menyatakan pada saat itu mereka ingin memberi BEAST beasiswa spesial karena dengan memiliki BEAST di kampusnya mampu menaikkan status kampus tersebut.

"Tentu saja, benar bahwa para member tidak dapat menghadiri perkuliahan sesering mahasiswa lain yang fokus berkuliah. Namun, mereka bekerja sebagai duta promosi universitas tersebut, menghadiri perkuliahan dengan mahasiswa lain, mengikuti ujian dan dengan rajin berpartisipasi pada even yang diselenggarakan pihak kampus. Ketika jadwal mereka tidak memungkinkan untuk menghadiri kegiatan perkuliahan, mereka mendapat ijin dari universitas untuk mengikuti ujian secara terpisah. Meskipun begitu, para member merasa bersalah dan menyesal bahwa mereka tidak bisa mengikuti perkuliahan sesering teman-teman mahasiswa mereka yang lainnya.

"Sekali lagi, kami meminta maaf pada penggemar, mahasiswa dan semua orang yang terganggu dengan berita ini."

Cube Entertainment, yang masih menaungi Jang Hyunseung, merilis pernyataan lain yang mengatakan, "Saat ini kami sedang berusaha sebisa mungkin untuk memeriksa kebenaran berita yang dilaporkan SBS News. Dikarenakan semua staf yang bekerja pada saat itu telah mengundurkan diri dari agensi, kami telah memberitahukan pihak SBS News bahwa dibutuhkan waktu untuk mengkonfirmasi maupun menyangkal berita tersebut. Kami berusaha menghubungi para staf pada saat itu untuk mendapatkan informasi yang mendetail tentang situasi yang ada dan akan merilis pernyataan resmi secepat yang kami bisa."

BEAST debut pada tahun 2009 dan aktif hingga 2016, ketika Jang Hyunseung memutuskan keluar dari grup. Kelima member akhirnya memilih keluar dari Cube Entertainment dan debut dengan agensi mereka sendiri, Around Us Entertainment sebagai Highlight pada tahun 2017. (K/id)


Sumber : (Naver1), (Naver2), (Naver3), (Soompi)


Jika ingin meng-copypaste artikel ini mohon sertakan link artikel blog ini! Hargai kerja keras penulis yang menyunting dari sumber aslinya.. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini ^^

Komentar