Lee Seung Gi Raih Daesang di SBS Entertainment Awards 2018



SBS Entertainment Awards tahun ini digelar pada 28 Desember 2018 dan dipandu oleh Park Soo Hong, Han Go Eun, dan Kim Jong Kook.

Lee Seung Gi berhasil membawa pulang Daesang (penghargaan utama) tahun ini setelah penampilan gemilangnya sebagai member tetap di variety show populer "Master in The House." Ia mengaku tidak menyangka dirinya bisa meraih Daesang dan perasaannya bercampur aduk.

"Saat masih muda aku pernah bermimpi memenangkan penghargaan seperti ini, dan kini aku berhasil meraihnya, itu membuatku berpikir bahwa momen ketika kau bermimpi adalah perasaan yang paling menakjubkan," ujarnya. "Perasaanku bercampur aduk, karena aku tahu betapa berharganya Daesang ini." Ia lalu melanjutkan dengan mengungkapkan bahwa ia meraih penghargaan ini bukan karena kemampuannya seorang diri, tapi karena apa yang telah ia pelajari dari senior-seniornya di bidang entertainment seperti Yoo Jae Suk, Shin Dong Yup, dan Kang Ho Dong. Ia berterimakasih pada mereka sekaligus pada semua senior dan juniornya, serta para master dari "Master in The House" dan rekan-rekannya, para produser, staf agensinya, keluarga dan para penggemar.

Ia mengatakan, "Ketika aku pertama kali memutuskan untuk tampil di 'Master in The House,' banyak orang yang mencemaskanku. Aku baru saja menyelesaikan wajib militerku dan masih belum terbiasa kembali ke kehidupan sehari-hari, dan aku juga sangat gugup saat itu karena harus menghadapi tantangan baru. Namun setelah mulai melakukannya, aku pun belajar menapaki jalan yang baru. Di tahun 2019, aku tidak akan takut untuk mencoba tantangan baru. Aku tidak hanya akan mengikuti jalan yang merupakan zona nyamanku dan aku akan terus mengikuti jalanku sendiri, meskipun nantinya aku gagal. Aku akan memantapkan hatiku. Tolong berikan banyak dukungan untukku."


Berikut daftar lengkap para pemenangnya:

Daesang: Lee Seung Gi (“Master in the House”)
Producers’ Award (dipilih oleh para produser): Kim Jong Kook (“Running Man,” “My Ugly Duckling”)
Top Excellence Award (Variety): Jun So Min(“Running Man”)
Top Excellence Award (Show/Talk): Yang Se Hyung (“Master in the House,” “We Will Channel You”)
Excellence Award (Variety): Jo Bo Ah (“Baek Jong Won’s Alley Restaurant”), Yook Sungjae (BTOB) (“Master in the House”)
Excellence Award (Show/Talk): So Yi Hyun (“Same Bed Different Dreams 2: You Are My Destiny”), Lee Sang Min (“My Ugly Duckling”)
Popularity Award: Lee Kwang Soo (“Running Man”)
Scene Stealer Award: Seungri (BIGBANG) (“We Will Channel You,” “My Ugly Duckling”)
Best Teamwork Award: “Running Man”
Best Couple Award: Kim Jong Kook dan Hong Jin Young (“Running Man,” “My Ugly Duckling”)
Program of the Year Award: “My Ugly Duckling”
Best Family Award: In Gyo Jin dan So Yi Hyun (“Same Bed Different Dreams 2: You Are My Destiny”)
Best Challenger Award: Jeon Hye Bin (“Law of the Jungle”)
Screenwriter Award: Yoo Hyun Soo (“Choi Hwa Jung’s Powertime”), Lee Yoon Joo (“Animal Farm”), Kim Myung Jung (“Master in the House”)
Best MC Award: Kim Sung Joo (“Baek Jong Won’s Alley Restaurant”), Kim Sook (“Same Bed Different Dreams 2: You Are My Destiny”)
Best Entertainer Award: Im Won Hee (“My Ugly Duckling”), Goo Bon Seung (“Flaming Youth”)
Mobile Icon Award: JeA, Cheetah (“Strong My Way”)
Radio DJ Award: Kim Chang Yeol (“Kim Chang Yeol’s Old School”), Boom (“Boom Boom Power”)
Female Rookie Award: Kang Kyung Hun (“Flaming Youth”)
Male Rookie Award: Lee Sang Yoon (“Master in the House”)

Selamat kepada para pemenang! (3025)

Sumber: OsenSports DongaSoompi

Komentar