Boy Grup Terbaru Big Hit "TXT" Perkenalkan Member Pertama Yeonjun



Kini telah resmi dikonfirmasi bahwa grup terbaru Big Hit bernama TXT! Nama tersebut merupakan singkatan dari Tomorrow X Together, dan versi nama Korea-nya diucapkan "Tomorrow by Together."

Berita ini pertama kali diumumkan pada 11 Januari tengah malam waktu setempat setelah sebelumnya pada website yang dibentuk Big Hit dilakukan penghitungan mundur. Di website tersebut juga terdapat tulisan "You & Me" dan "You and I, different but together."
Big Hit memperkenalkan member TXT, Yeonjun melalui sebuah film perkenalan serta berbagai foto. Di akhir videonya terlihat kode morse untuk kata "Dreaming."

Setelah itu Big Hit juga membuka homepage resmi untuk TXT. Homepage tersebut menjelaskan arti Tomorrow X Together - "You and I, different but together. We explore one dream." - dan memperlihatkan hitungan mundur pada pengungkapan member TXT berikutnya.


Big Hit juga mengungkapkan informasi tambahan mengenai Yeonjun: berusia 19 tahun, ia adalah member tertua di TXY dan seorang dancer yang hebat







Setelah tahun lalu diumumkan bahwa Big Hit tengah mempersiapkan debut untuk boy grup terbarunya, banyak orang antusias dan berspekulasi apa yang akan diperkenalkan oleh Big Hit.

Menurut rumor yang beredar di bulan November, beberapa narasumber di industri K-pop mengatakan bahwa boy grup ini akan memiliki 5 member dengan rata-rata usia 17 tahun. Banyak perhatian yang ditujukan pada grup ini karena ini adalah grup pertama Big Hit setelah BTS yang sukses mendunia dan dilaporkan juga bahwa TXT akan memiliki konsep yang berbeda dari seniornya, BTS. (3025)

Sumber: 1

Komentar