Starship Entertainment Putuskan Kontrak dengan Wonho & Tanggapi Dugaan Penyalahgunaan Marijuana di Tahun 2013


Agensi MONSTA X, Starship Entertainment resmi memutuskan kontrak eksklusif mereka dengan Wonho.

Pada 1 November kemarin, Starship Entertainment merilis pernyataan resmi sebagai berikut:

"Halo, ini Starship Entertainment.

Terkait pemberitaan yang dirilis [pada 1 November], Wonho menjalani pemeriksaan fisik dan bagasi di bandara setelah kembali dari konsernya di Jerman pada bulan September 2019, namun hal itu merupakan pemeriksaan biasa, dan kami diberitahu bahwa itu adalah bagian dari pemeriksaan pabean. Kami tidak mendapat pemberitahuan mengenai adanya investigasi, dan kami sama sekali tidak mengetahui bahwa Wonho tengah diselidiki terkait dugaan penyalahgunaan marijuana di tahun 2013 dan penyelidikan tersebut masih terus berjalan.

Sehubungan dengan masalah tersebut, keputusan pun telah dibuat bahwa kami tidak bisa lagi meneruskan kontrak kami dengan Wonho dan terhitung mulai 1 November 2019, kami mengakhiri kontrak kami dengan Wonho.

Kami memiliki tanggung jawab yang besar karena telah menyebabkan masalah terhadap banyak orang dengan situasi saat ini, dan kami akan berusaha semaksimal mungkin melaksanakan tanggung jawab kami hingga akhir untuk memastikan agar Wonho bisa terus menjalani proses penyelidikan dengan baik.

Sekali lagi kami menyampaikan permohonan maaf kami kepada para fans yang dengan tulus mendukung MONSTA X selama ini. Maafkan kami."

Sebelumnya, di hari yang sama Dispatch merilis pemberitaan mengenai Wonho, Jung Da Eun, dan seorang pria yang disebut "Jo" setelah berita keluarnya Wonho dari MONSTA X merebak di media.

Jung Da Eun dan Wonho tampil bersama dalam variety show Comedy TV berjudul "Ulzzang Shidae" sebelum Wonho debut dengan MONSTA X. Menurut keterangan Jung Da Eun, ia dan Wonho tidak berpacaran namun mereka tinggal bersama di tahun 2012 silam.

"Jo" pernah menjadi direktur dan MD dari klub Burning Sun sekaligus berteman dekat dengan Jung Da Eun. Saat ini ia tengah ditahan di Lapas Seoul akibat tuduhan penyalahgunaan narkoba termasuk marijuana, philopon, ekstasi, dan ketamin.

Di awal Oktober lalu, Dispatch menemui "Jo" di Lapas Seoul yang menceritakan kejadian pada tahun 2013 silam dari sudut pandangnya. Ia mengatakan, "Pada Oktober 2013, aku berada di ruang ganti ketika Wonho dan Jung Da Eun menghisap marijuana."

Ia menjelaskan bahwa ia menelpon Jung Da Eun untuk meminjam sabuk, dan Jung Da Eun mengatakan padanya agar mengambilnya sendiri di ruang gantinya dan memberinya password pintu rumahnya. Ia pun masuk ke rumah Jung Da Eun dan mencari sabuk tersebut di ruang ganti, lalu ia mendengar Jung Da Eun masuk ke rumah. Ia mendengar suara Jung Da Eun dan seorang pria, dan ia mendengar Jung Da Eun memanggil pria tersebut dengan nama "Ho Seok" (nama asli Wonho). "Jo" mendengar mereka berbicara tentang marijuana dan ia bingung apakah sebaiknya ia tetap berada di dalam ruang ganti atau keluar.

"Jo" mengungkapkan, "Setelah itu, aku mendengar suara batuk, dan bau marijuana tercium sampai ke ruang ganti. Lalu pria itu pergi keluar, dan aku juga keluar dari ruang ganti."

Dispatch kemudian mewawancarai Jung Da Eun dan ia memberi keterangan dari sudut pandangnya. Jung Da Eun bertemu dengan Wonho di sebuah kafe pada Oktober 2013, dan mereka bertemu untuk pertama kalinya sejak mereka tidak lagi tinggal bersama. Saat di kafe itulah, Jung Da Eun menerima telpon dari "Jo," yang ingin meminjam sabuk Balmain.

Jung Da Eun kemudian meneruskan obrolannya dengan Wonho. Lalu diam-diam Wonho menunjukkan padanya kantong plastik berisikan marijuana dari sakunya dan bertanya, "Apakah kau pernah menghisap ini?" Kemudian mereka pergi ke rumah Jung Da Eun dan menghisap marijuana itu di ruang tamu rumahnya tanpa mengetahui ada "Jo" disana.

Jung Da Eun teringat, "Aku bertanya padanya darimana ia mendapatkan barang itu, dan ia bilang itu rahasia, tapi aku bisa menebak siapa pengedarnya karena aku mengenal seseorang yang menghisap marijuana dengan cara yang sama."

Ponsel Wonho berdering, dan ia keluar rumah untuk menjawab telponnya. Jung Da Eun terkejut ketika "Jo" keluar dari ruang gantinya. "Jo" bertanya padanya, "Apa yang kalian lakukan?" dam dijawab oleh Jung Da Eun, "Pura-pura saja kau tidak tahu tentang hal ini." "Jo" pun berkomentar tentang bau marijuana tersebut dan bertanya siapa Ho Seok, kemudian Jung Da Eun menjawab bahwa ia adalah seorang trainee dan menambahkan, "Pergi saja dan pura-pura kau tidak tahu tentang ini." "Jo" pun setuju dan ia pergi dari rumah itu.

Pada September 2019, dua tim investigasi narkoba dari kepolisian secara bersama-sama melakukan penyelidikan internal terhadap Wonho. Tim "A" menginterogasi "Jo" di Lapas Seoul dan Jung Da Eun, yang pada saat itu berada di Lapas Gwangju. Polisi menganggap kesaksian mereka berdua sangat kredibel karena keduanya memberikan kesaksian yang sama. 

Tim "A" lalu menunggu Wonho di bandara ketika MONSTA X kembali dari konser mereka di Jerman pada akhir bulan September lalu dan menjalankan tes narkoba dengan rambut Wonho. Ketika Dispatch menanyakan tentang tes narkoba tersebut, pihak kepolisian mengatakan bahwa hal itu tengah dalam penyelidikan internal dan mereka tidak mengungkapkan hasil tesnya.

Undang-undang pembatasan untuk tindak pidana penyalahgunaan narkoba di Korea Selatan adalah tujuh tahun, sehingga hanya tersisa waktu satu tahun lagi. Dilansir dari Dispatch, kepolisian masih belum memanggil Wonho untuk menjalani proses pemeriksaan. (3025)

Sumber: 1 / 2 / 3 


Komentar